Dandim 1006/Banjar Terima Kunjungan Silaturahmi dari PEPABRI Kota Banjarbari

Dandim 1006/Banjar Terima Kunjungan Silaturahmi dari PEPABRI Kota Banjarbari

TimCyber— MARTAPURA – Komandan Kodim (Dandim) 1006/Banjar Letkol Kav Zulkifer Sembiring, S.E, M.M menerima kunjungan silaturahmi dari Persatuan Purnawirawan dan Warakawuri TNI-Polri (PEPABRI) Kota Banjarbaru di Makodim Banjar

Kunjungan ini dipimpin langsung oleh Ketua PEPABRI Kota Banjarbaru Letkol (Purn) Djuragem beserta jajaran pengurus. Dalam pertemuan tersebut, Ketua PEPABRI menyampaikan pentingnya sinergi dan dukungan dari Kodim 1006/Banjarr dalam berbagai kegiatan yang melibatkan para purnawirawan.

“Kami sangat mengapresiasi kerja sama yang telah terjalin selama ini. Dukungan dari Kodim 1006/Banjar sangat kami butuhkan dalam berbagai kegiatan sosial dan kemasyarakatan, terutama dalam menjaga tali silaturahmi serta mendukung kesejahteraan para purnawirawan,” ujarnya”

Sementara itu, Dandim 1006/Bjr Letkol Kav Zulkifer Sembiring,S.E, M.M menyambut baik kunjungan tersebut dan menegaskan pentingnya menjaga komunikasi serta solidaritas antara generasi prajurit terdahulu dan yang masih aktif bertugas.

“Kami merasa terhormat menerima kunjungan dari PEPABRI Kota Banjarbaru. Purnawirawan adalah bagian dari keluarga besar TNI yang memiliki peran penting dalam membangun bangsa.

Kami berharap hubungan baik ini tetap terjalin dan menjadi teladan bagi generasi penerus,” ujar Dandim ”

Kegiatan silaturahmi ini diakhiri dengan ramah tamah dan foto bersama sebagai bentuk kebersamaan dan penghormatan kepada para purnawirawan yang telah mengabdikan diri untuk bangsa dan negara

( R–LCN )

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *