Home / Berita TNI / Babinsa Koramil 0912-11/Bentian Besar Laksanakan Patroli Bersama Komduk di Kampung Renda Empas

Babinsa Koramil 0912-11/Bentian Besar Laksanakan Patroli Bersama Komduk di Kampung Renda Empas

LCN –  KUTAI BARAT – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban wilayah binaan, Babinsa Koramil 0912-11/Bentian Besar Serka Agus Witono bersama Komponen Pendukung (Komduk) melaksanakan patroli bersama di Kampung Renda Empas, Kecamatan Bentian Besar, Sabtu (1/11/2025).

Kegiatan patroli ini bertujuan untuk mencegah potensi gangguan keamanan sekaligus mempererat sinergi antara Babinsa, aparat kampung dan warga dalam menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif.

Serka Agus Witono menyampaikan bahwa patroli bersama merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap keamanan lingkungan serta langkah nyata dalam meningkatkan kesadaran masyarakat untuk berpartisipasi menjaga ketertiban diwilayah masing-masing.

“Melalui patroli bersama ini, kita ingin memastikan kondisi kampung tetap aman dan kondusif. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat juga diharapkan dapat memperkuat hubungan silaturahmi dan kebersamaan dengan warga,”ujarnya.

Selama pelaksanaan patroli, Babinsa dan Komduk juga menyempatkan diri berdialog dengan warga untuk memberikan imbauan agar selalu waspada terhadap potensi gangguan keamanan serta menjaga kekompakan antar warga,”tutupnya.

 

(Orik / LCN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *