Home / Berita TNI / Babinsa Koramil 0912-02/Long Pahangai Gelar Komsos di SMA Negeri 1 Long Pahangai

Babinsa Koramil 0912-02/Long Pahangai Gelar Komsos di SMA Negeri 1 Long Pahangai

LCN – MAHAKAM ULU – Dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi dan kerja sama dengan pihak sekolah, Babinsa Koramil 0912-02/Long Pahangai, Kopda Irenius, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) di SMA Negeri 1 Long Pahangai, Kecamatan Long Pahangai, Kabupaten Mahakam Ulu, Sabtu (08/11/2025) pukul 09.30 WITA.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Long Pahangai, Ibu Hilaria Kihau Ufat, S.Pd., serta Guru Bidang Kesiswaan, Nyuuk Ding, S.Pd.

Dalam kegiatan Komsos ini, Babinsa menyampaikan sosialisasi terkait werving atau penerimaan prajurit TNI AD kepada para pelajar, dengan tujuan memberikan pemahaman dan motivasi bagi generasi muda yang berminat mengabdikan diri kepada bangsa melalui jalur militer.

Selain itu, Babinsa juga mengimbau seluruh siswa dan guru untuk senantiasa menjaga kebersihan lingkungan sekolah sebagai bagian dari tanggung jawab bersama menciptakan suasana belajar yang nyaman dan sehat.

Kegiatan yang berlangsung dengan penuh keakraban tersebut mendapat sambutan positif dari pihak sekolah. Kepala Sekolah menyampaikan apresiasi kepada Babinsa atas perhatian dan peran aktifnya dalam memberikan pembinaan serta motivasi kepada para siswa,”tandasnya.

 

(Orik / LCN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *