Home / Berita TNI / Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Komsos Bersama Warga

Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Komsos Bersama Warga

LCN – Pasuruan, – Dalam rangka dukung ketahanan Pangan, Sertu Suyanto Babinsa Koramil 0819/24 Tutur melaksanakan giat Komunikasi Sosial ( Komsos) bersama Warga membahas tentang perawatan tanaman daun bawang di Desa Ngadirejo Kecamatan, Tutur Kabupaten, Pasuruan Jawa Timur. Minggu, (04/01/2026)

Sertu Suyanto menyampaikan, bahwa bawang Prei/bawang daun lebar merupakan produk hasil petani sayur unggulan yg ada di Desa, Ngadirejo selain Kubis dan Kentang, bawang preii memiliki keunggulan yaitu baunya yg sangat menyengat juga sangat diminati oleh para petani dikarenakan masa tanam sampai panen sangat singkat yaitu ± 2 samapi dengan 3 bulan sudah bisa dipanen disamping itu harga bawang preei/bawang daun lebar masih relatif stabil.

Babinsa juga mengajak dan menghimbau kepada warga khususnya petani jenis bawang preei/bawang daun lebar agar supaya memperhatikan kendala² dalam menanam bawang preei/bawang daun lebar.

Tanaman daun bawang merupakan tanaman yang memerlukan perawatan yang exstra agar mendapatkan hasil yang baik. saya berharap saat panen harga daun bawang sesuai yang dikehendaki petani khususnya petani daun bawang agar dapat membantu perekonomian petani,”ucap Sertu Suyanto.

 

 

(Orik / 002)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *