LCN – Calabai – Dalam rangka meningkatkan pembinaan fisik (Binsik) serta menjaga kesiapan jasmani prajurit, para Prajurit Muda Perwira , Bintara dan Tamtama Muda Denma Brigif TP 31/PS melaksanakan kegiatan lari pagi dan lari sore secara rutin diwilayah Calabai, Selasa Rabu (28/01/2026) Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan satuan yang terus digalakkan guna membentuk prajurit yang profesional, kuat, dan memiliki ketahanan fisik optimal.
Lari pagi dilaksanakan setelah apel, dimulai pukul 05.30 WITA dengan rute mengelilingi wilayah Calabai yang memiliki kontur jalan bervariasi. Rute yang menantang tersebut memberikan dampak positif bagi peningkatan stamina dan kemampuan daya tahan tubuh prajurit. Sementara itu, kegiatan lari sore dilakukan pukul 16.00 WITA sebagai upaya menjaga konsistensi latihan fisik sekaligus melatih ritme pernapasan dan kekuatan otot.
Komandan Denma Brigif TP 31/PS Kapten Inf Hidayat menegaskan bahwa pembinaan fisik merupakan fondasi utama bagi setiap prajurit dalam menjalankan tugas pokoknya. Dengan rutinitas latihan yang terukur dan terarah, diharapkan setiap Prajurit Muda PA, BA, dan Taja Muda semakin terbentuk karakter disiplin, mental baja, serta kemampuan fisik yang prima”
“Hal ini sejalan dengan tuntutan tugas TNI yang menuntut kesiapsiagaan dan mobilitas tinggi.
Kegiatan lari pagi dan sore ini mendapat apresiasi positif dari seluruh peserta latihan. Mereka mengaku antusias dan bersemangat untuk terus meningkatkan kemampuan fisik sebagai bentuk tanggung jawab dan dedikasi terhadap satuan.
Dengan terselenggaranya program Binsik secara berkelanjutan, Denma Brigif TP 31/PS berkomitmen mencetak prajurit yang tangguh dan siap menghadapi berbagai tantangan tugas dimasa mendatang, serta terus menjaga nama baik satuan melalui prestasi dan kedisiplinan,”pungkasnya.
(Orik / 002)






