TimCyber— Amuntai – Kodim 1001/HSU-BLG menyatakan kesiapan penuh untuk mendukung pengamanan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024. Kesiapan tersebut disampaikan oleh Komandan Kodim 1001/HSU-BLG Letkol Kav Gunantyo Ady Wiryawan, S.Hub.Int., dalam Upacara Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja Intan 2024 yang digelar di Lapangan Pahlawan, Kelurahan Murung Sari, Kecamatan Amuntai Tengah, Kabupaten Hulu Sungai Utara, Jumat (23/8/2024).
Dalam wawancaranya secara terpisah, Dandim 1001/HSU-BLG Letkol Kav Gunantyo Ady Wiryawan, S.Hub.Int., menegaskan bahwa pihaknya akan bekerja sama dengan Pemerintah Daerah (Pemda) dan Kepolisian Resor (Polres) Hulu Sungai Utara untuk memastikan pelaksanaan Pilkada berjalan aman, lancar, dan damai. “Kami akan bersinergi dengan seluruh elemen masyarakat dan aparat keamanan untuk menjaga netralitas serta mewujudkan situasi yang kondusif selama tahapan Pilkada berlangsung,” ujarnya.
Hal senada juga disampaikan oleh Kapolres HSU, AKBP Meilki Bharata, S.H.,S.I.K, yang dalam amanatnya menekankan pentingnya soliditas dan strategi yang kuat antara TNI dan Polri dalam rangka mengamankan Pilkada. “Perkuat soliditas dan sinergitas TNI dan Polri guna mewujudkan pemilihan Gubernur, Wakil Gubernur, Bupati, dan Wakil Bupati yang aman, lancar, dan damai,” katanya.
AKBP Meilki Bharata, S.H.,S.I.K, juga mengingatkan seluruh personel untuk menjaga netralitas dan menghindari tindakan yang dapat mencederai netralitas TNI dan Polri dalam setiap tahapan Pilkada. “Kita harus mengedepankan langkah proaktif dengan mengoptimalkan deteksi dini terhadap dinamika yang berkembang, sehingga upaya pencegahan dan penanganan dini dapat dilakukan,” tegasnya.
Selain itu, Kapolres juga menegaskan pentingnya penegakan hukum yang profesional dan proporsional, baik terhadap dugaan tindak pidana dalam Pilkada maupun potensi pelanggaran hukum lainnya. “Penegakan hukum harus dilakukan dengan tegas untuk menjamin stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat yang kondusif selama proses pemilihan berlangsung,” tambah AKBP Dony Sardo L.
Dengan persiapan yang matang dan kerja sama yang solid antara TNI, Polri, dan seluruh elemen masyarakat, diharapkan Pilkada Serentak 2024 di Hulu Sungai Utara dapat berjalan dengan aman, lancar, dan damai sesuai harapan bersama.
(pendim1001)