Home / Berita POLRI / Bukan Sekadar Seremonial! Kapolresta Mataram ‘Turun Gunung’ Pastikan Lumbung Pangan 2026 Aman

Bukan Sekadar Seremonial! Kapolresta Mataram ‘Turun Gunung’ Pastikan Lumbung Pangan 2026 Aman

LCN – Mataram, – Ditengah tantangan ekonomi global awal tahun 2026, Polresta Mataram Polda NTB, menunjukkan urusan polisi bukan hanya soal menjaga keamanan jalan raya, tapi juga menjaga isi piring masyarakat. ​Kamis (08/01/2026), bertempat dihamparan hijau Gontoran Barat, Kelurahan Bertais,

Kapolresta Mataram Polda NTB, Kombes Pol. Hendro Purwoko, S.I.K., MH., memimpin aksi nyata Panen Raya Jagung Serentak Kuartal I. Langkah ini menjadi sinyal kuat bahwa Mataram siap menjadi garda terdepan dalam misi Swasembada Pangan Nasional.

​Kombes Pol. Hendro Purwoko menegaskan ketahanan pangan sebagai “senjata” utama dalam menjaga stabilitas sosial. Ia tidak ingin ketahanan pangan hanya berakhir dimeja diskusi atau sekadar jargon administratif.

“Hari ini kita merayakan semangat gotong royong. Ketahanan pangan tidak boleh hanya jadi wacana. Kami mendorong pemanfaatan setiap jengkal lahan tidur agar menjadi produktif,” tegas perwira melati tiga tersebut dihadapan para petani.

Pemandangan di lapangan menunjukkan kekompakan yang jarang terjadi. TNI, Polri, dan Pemerintah Kota Mataram melebur bersama kelompok tani di bawah terik matahari. Kehadiran Satgas Pangan Polresta Mataram dilokasi bukan tanpa alasan; mereka hadir untuk memastikan rantai distribusi dan produksi hasil tani masyarakat terlindungi dari spekulan.

Panen simbolis dilakukan sebagai bentuk apresiasi kepada peluh keringat petani lokal.
​Koneksi Nasional: Usai memegang sabit disawah, jajaran Polresta langsung bergabung dalam High-Level Zoom Meeting Panen Raya Nasional untuk menyelaraskan strategi pusat dan daerah.

​Kapolresta Mataram Polda NTB, mengajak kaum muda dan masyarakat kota untuk tidak malu bertani dengan memanfaatkan teknologi dan lahan yang ada,”tandasnya.

(Orik / 002)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *