Dandim 0105/Abar Bersama Unsur Forkopimda Jalin Silaturahmi Dengan 2 Kandidat Paslon Bupati Dan Wakil Bupati Aceh Barat Pada Pilkada 2024

Dandim 0105/Abar Bersama Unsur Forkopimda Jalin Silaturahmi Dengan 2 Kandidat Paslon Bupati Dan Wakil Bupati Aceh Barat Pada Pilkada 2024

TimCyber— Aceh Barat – Dandim 0105/Abar Letkol Inf Hendra Mirza, S.E., M.Si., bersama unsur Forkopimda lainnya melaksanakan silaturahmi dengan 2 kandidat pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Barat pada Pilkada serentak 2024 bertempat di ruangan rapat Cut Nyak Dien Sekdakab Jalan Gajah Mada Desa Drien Rampak Kecamatan Johan Pahlawan, Kamis (21/12/2024)

Tampak hadir dalam forum silaturahmi ini diantaranya Pj. Bupati Aceh Barat Azwardi AP, M.Si., Dandim 0105/Abar Letkol Inf Hendra Mirza, S.E., M.Si., Ketua DPRK Hj. Siti Ramadhan, S.E., Kepala Kejari Siswanto AS, S.H., M.H., Sekdakab Marhaban, S.E., M.Si., Kaban Kesbangpol Abdurrani, S.Pd., M.Pd., Kasat Intelkam Polres Aceh Barat AKP Ambar Sumanto, S.I.K., M.H., Kasatpol PP/WH Azim, S.Ag., M.Si., Ketua MPU Tgk. H. Mahdi Kari Usman, S.Pd.I., Ketua MAA Mawardi Nyak Na, Anggota Komisioner KIP bidang Devisi Teknis Penyelenggaraan Teuku Novian Nukman, S.P., serta Ketua Panwaslih _Ad Hoc_ Pilkada Kabupaten Aceh Barat Husaini, S.E.

Dan yang tidak ketinggalan adalah Calon Bupati nomor urut 1 Tarmizi, S.P., M.M., dan nomor urut 2 H. Kamaruddin, S.E.

Adapun agenda silaturahmi ini adalah bertujuan untuk menciptakan suasana Pilkada di Aceh Barat agar berjalan lancar, aman, damai, kondusif dan sukses sampai selesai.

Dalam momentum ini, Pj. Bupati Azwardi AP, M.Si., mengatakan bahwa melalui wadah ini agar Forkopimda dan Paslon satu frekuensi, sinergi dan saling berperan, sehingga Pilkada berjalan sukses.

“Kesuksesan ini tidak hanya tanggung jawab pihak penyelenggara, namun tanggung jawab kita bersama. Untuk itu, mari sama – sama kita jaga stabilitas Pilkada tahun ini dengan penuh amanah, kita tingkatkan rajutan silaturahmi dan kebersamaan yang baik hingga tanggal 27 November tidak ada gesekan antar sesama pendukung. Kepada pihak penyelenggara supaya betul – betul melakukan pemetaan wilayah yang terindikasi berpotensi gesekan”, pesan Pj. Bupati

Masih dalam kesempatan yang sama, Dandim 0105/Abar Letkol Inf Hendra Mirza, S.E., M.Si.,berharap kepada kedua Paslon untuk terus melakukan kampanye secara santun dan memberikan contoh yang baik kepada simpatisannya.

“Kami atas nama Forkopimda berkomitmen untuk mengawal proses Pesta demokrasi dengan maksimal agar selama ataupun sesudah pemilihan situasi tetap kondusif tanpa ada gejolak ataupun gesekan sekecil apapun. Untuk itu, kami juga berpesan kepada kedua Paslon agar dapat berkomitmen menjaga kelancaran Pilkada dengan baik sampai selesai”, lugas Dandim

Dandim juga berharap, siapapun yang menang ataupun yang terpilih adalah hasil dari kejujuran dan keadilan. Sehingga, Kabupaten Aceh Barat menjadi Rumah bersama dengan penuh kemajemukan dan harus dirawat secara bersama – sama.

( R–LCN )

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *