Home / Berita TNI / Dandim Kubar Cek Perkembangan Pembangunan Koperasi Desa/Kampung Merah Putih (KDKMP)

Dandim Kubar Cek Perkembangan Pembangunan Koperasi Desa/Kampung Merah Putih (KDKMP)

LCN – Kutai Barat – Komandan Kodim 0912/Kutai Barat, Letkol Inf Doni Fransisco, S.Sos., M.Han. melaksanakan peninjauan untuk mengecek perkembangan pembangunan Koperasi Desa/Kampung Merah Putih (KDKMP) di Kampung Geleo Asa, Kecamatan Barong Tongkok, Kabupaten Kutai Barat, Rabu (28/01/2026).

Kegiatan peninjauan tersebut turut dihadiri oleh Petinggi Kampung Geleo Asa Idris, Babinsa Kampung Geleo Asa Serka Suwaji, serta staf dan masyarakat setempat.

Dalam kesempatan tersebut, Dandim 0912/Kubar meninjau langsung progres pembangunan KDKMP sekaligus berdialog dengan aparat kampung dan masyarakat.
Dandim menekankan pentingnya keberadaan KDKMP sebagai wadah ekonomi kerakyatan yang dikelola secara profesional dan berorientasi pada kesejahteraan warga.

“Koperasi Desa/Kampung Merah Putih ini diharapkan dapat menjadi penggerak perekonomian masyarakat. Pengelolaannya harus transparan, tertib administrasi, dan benar-benar memberi manfaat nyata bagi warga Kampung Geleo Asa,”ujar Letkol Inf Doni Fransisco.

Lebih lanjut, Dandim juga menyampaikan bahwa TNI AD melalui peran Babinsa akan terus mendukung dan mengawal program-program pembangunan diwilayah desa, termasuk pengembangan koperasi, agar berjalan sesuai tujuan dan kebutuhan masyarakat.

Babinsa Kampung Geleo Asa Serka Suwaji menyampaikan bahwa kunjungan Dandim tersebut menjadi motivasi bagi pengurus dan masyarakat untuk terus mendukung pembangunan serta pengembangan KDKMP secara berkelanjutan,”tandasnya.

 

(Orik / 002)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *