LCN – Malang, Sebagai ungkapan rasa syukur atas selesainya pembangunan jalan usaha tani, warga Dusun Sukomaju B, Desa Lebakharjo, Kecamatan Ampelgading, Kabupaten Malang, menggelar acara tasyakuran bersama, Rabu (05/11/2025).
Acara tasyakuran ini dihadiri oleh perangkat desa, tokoh masyarakat, serta Satgas TMMD ke-126 yang turut berperan dalam proses pembangunan jalan tersebut. Jalan usaha tani yang baru saja rampung ini merupakan hasil kerja sama antara TNI dan masyarakat dalam rangka kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126.
Kepala Desa Lebakharjo menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh pihak yang telah membantu terlaksananya pembangunan tersebut. “Alhamdulillah, berkat kerja keras dan gotong royong antara TNI dan warga, jalan usaha tani ini kini dapat dimanfaatkan. Semoga bisa memperlancar akses pertanian dan meningkatkan perekonomian warga, “ujarnya.
Sementara itu, perwakilan Satgas TMMD mengungkapkan rasa bangganya bisa turut berkontribusi dalam pembangunan infrastruktur pedesaan. “Kebersamaan antara TNI dan masyarakat merupakan wujud nyata kemanunggalan. Kami berharap hasil pembangunan ini membawa manfaat jangka panjang bagi warga,”tuturnya.
Acara tasyakuran berlangsung sederhana namun penuh kebersamaan, diawali dengan doa bersama dan dilanjutkan dengan makan bersama sebagai simbol rasa syukur atas tercapainya pembangunan yang bermanfaat bagi seluruh masyarakat.
Dengan adanya jalan usaha tani ini, diharapkan produktivitas pertanian di Dusun Sukomaju B semakin meningkat dan kesejahteraan warga terus membaik,”tandasnya.
(Serda Danang kodim 0819)






