TNI dan Polri Kompak Donor Darah Untuk Kemanusiaan

TNI dan Polri Kompak Donor Darah Untuk Kemanusiaan

Timcyber—-MARTAPURA – Puluhan personel TNI dari Kodim 1006/Banjar dan Polres Banjar turut berpartisipasi dalam kegiatan bakti sosial donor darah yang digelar dalam rangka Dies Natalis Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES) Intan Martapura, berlangsung di Aula Kampus STIKES Intan Martapura, Kabupaten Banjar, pada Rabu pagi (2/7/2025).

Donor darah ini merupakan bentuk sinergitas antara TNI, Polri, dan institusi pendidikan dalam upaya mendukung program kemanusiaan, khususnya penyediaan stok darah untuk masyarakat yang membutuhkan.

Kapten Inf Mustadir, salah satu perwakilan dari Kodim 1006/Banjar, mengatakan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari komitmen TNI dalam mendukung aksi kemanusiaan.

“Sebagai wujud kepedulian sosial, kami TNI bersama Polri siap membantu masyarakat, salah satunya melalui donor darah ini. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi mereka yang membutuhkan transfusi darah,” ujarnya.

Ia juga berharap, sinergi yang telah terjalin antara TNI, Polri, dan lembaga pendidikan ini dapat terus ditingkatkan dalam berbagai kegiatan sosial lainnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Dies Natalis, Anita Astuyanti, menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh peserta donor darah, khususnya dari TNI dan Polri, yang telah mendukung suksesnya acara tersebut.

“Kami sangat mengapresiasi kehadiran dan partisipasi dari Kodim dan Polres Banjar. Kehadiran mereka menambah semangat dan antusiasme peserta lain dalam mendonorkan darahnya,” tuturnya.

Selain donor darah, rangkaian Dies Natalis STIKES Intan Martapura juga diisi dengan kegiatan edukasi kesehatan, seminar, dan pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat sekitar.

( R—-LCN)

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *