LCN – KUTAI BARAT, Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 Kodam VI/Mulawarman, Kodim 0912/Kutai Barat melaksanakan kegiatan penanaman pohon produktif yang berlangsung di Kampung Lay, Kecamatan Barong Tongkok, Kabupaten Kutai Barat, Rabu (02/07/2025).
Kegiatan tersebut diikuti oleh unsur Forkopimda dan instansi terkait, diantaranya anggota Polres Kutai Barat, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kutai Barat, Camat Barong Tongkok beserta staf, serta masyarakat sekitar.
Adapun jenis pohon produktif yang ditanam meliputi pohon mangga, kelengkeng, rambutan, jambu, serta beberapa tanaman buah lainnya. Penanaman ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian bersama terhadap kelestarian lingkungan hidup serta upaya mendukung program ketahanan pangan diwilayah Kutai Barat.
Dalam sambutannya, Komandan Kodim 0912/Kutai Barat Letkol Czi Eko Handoyo, S.E., M.Han. menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya sebatas memperingati HUT Kodam VI/Mulawarman, tetapi juga sebagai wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat dalam menjaga dan melestarikan lingkungan.
“Kegiatan penanaman pohon produktif ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat ke depannya. Selain memperindah lingkungan, hasil dari tanaman ini nantinya bisa dinikmati bersama dan turut mendukung ketahanan pangan di wilayah,”ujar Dandim.
Selain itu, Dandim juga mengajak seluruh masyarakat untuk terus menjaga kelestarian alam dan memanfaatkan lahan-lahan kosong dengan tanaman produktif yang bermanfaat. Ia berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan secara berkesinambungan, tidak hanya dalam momen peringatan saja, tetapi menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat sehari-hari.
“Penanaman pohon dilakukan secara bersama-sama oleh personel TNI, anggota Polri, pegawai pemerintah daerah, dan warga sekitar dengan penuh semangat dan kekompakan. Kegiatan ini sekaligus menjadi ajang silaturahmi antar aparat dan masyarakat, mempererat hubungan yang selama ini telah terjalin baik,”tutupnya.
(Orik / LCN)