Lombok Timur, – NTB, Babinsa Desa Gereneng Timur, Koptu L. Moh. Hamzi, melaksanakan kegiatan patroli malam dengan konsep kongkow-kongkow bersama warga di Dusun Gunung Malang, Desa Sakra Timur, Kecamatan Sakra Timur, Kabupaten Lombok Timur. Minggu (09/11/2025).
Kegiatan ini dilakukan untuk mempererat silaturahmi sekaligus menyampaikan imbauan penting terkait keamanan dan ketertiban masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut, Koptu L. Moh. Hamzi mengimbau warga agar senantiasa menjaga keamanan lingkungan masing-masing, terutama pada malam hari. Ia menekankan pentingnya kewaspadaan terhadap tindak kejahatan seperti pencurian, balap liar, serta kegiatan negatif lainnya yang dapat mengganggu kenyamanan dan ketertiban masyarakat. “Lingkungan yang aman adalah tanggung jawab kita bersama, mari kita jaga dengan ronda dan saling peduli,”ujarnya.
Selain soal keamanan, Babinsa juga mengingatkan warga untuk mengurangi penggunaan plastik sekali pakai sesuai dengan anjuran pemerintah. Menurutnya, kepedulian terhadap lingkungan perlu ditanamkan sejak dini demi menjaga kebersihan dan kelestarian alam. “Mulailah dari hal kecil, seperti membawa tas belanja sendiri atau menggunakan wadah yang bisa dipakai ulang,”tambahnya.
Dalam suasana santai, Koptu Hamzi juga menyoroti pentingnya bijak dalam menggunakan media sosial. Ia mengingatkan bahwa media sosial memang memiliki banyak manfaat, namun juga berpotensi menimbulkan dampak negatif jika disalahgunakan. Masyarakat diminta berhati-hati dalam membagikan informasi, mengunggah konten, atau memberikan komentar agar tidak menimbulkan masalah hukum maupun sosial.
Kegiatan patroli kongkow-kongkow bersama masyarakat tersebut berjalan dengan aman, tertib, dan penuh keakraban. Kehadiran Babinsa ditengah warga tidak hanya memperkuat rasa kebersamaan, tetapi juga menumbuhkan kesadaran akan pentingnya menjaga keamanan, kebersihan, dan etika bermedia sosial diera digital saat ini,”tutupnya.
(Orik / LCN)






