Home / Berita TNI / Patroli Kongkow-Kongkow, Cara Humanis Babinsa Jineng Ciptakan Keamanan Desa

Patroli Kongkow-Kongkow, Cara Humanis Babinsa Jineng Ciptakan Keamanan Desa

LCN – Lombok Timur- NTB,vBabinsa Jineng Serda Arief Ramdani melaksanakan kegiatan Patroli Kongkow-Kongkow diwilayah Desa Jineng, Kecamatan Wanasaba, Kabupaten Lombok Timur. Minggu (18/01/2026).

Kegiatan patroli tersebut bertujuan untuk menjaga dan meningkatkan keamanan serta ketertiban masyarakat (Kamtibmas) diwilayah Desa binaan. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa mengingatkan kepada seluruh masyarakat, khususnya pihak keamanan desa, agar selalu waspada serta segera menindaklanjuti apabila pada malam hari ditemukan adanya kegiatan yang dapat merugikan dan mengganggu Kamtibmas, seperti kumpul-kumpul pesta minuman keras dan mabuk-mabukan,agar segera dibubarkan.

Selain itu, Babinsa juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama memberikan contoh teladan yang baik serta menyampaikan himbauan secara intens kepada para generasi muda agar mengisi waktu dengan kegiatan-kegiatan yang bersifat positif dan bermanfaat.

Babinsa turut menghimbau kepada seluruh warga masyarakat agar tidak ragu melaporkan apabila terjadi kejadian atau hal-hal menonjol dilingkungan sekitar yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban, dengan segera menghubungi Babinsa, Bhabinkamtibmas, atau melaporkannya langsung ke Polsek maupun Koramil setempat,”tandasnya.

 

(Orik / 002)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *