LCN – Lombok Timur – NTB, Babinsa Desa Tembeng Putik, Serda Muhammad Darmawan melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat yang bertempat di Dusun Tembeng Putik Barat II, Desa Tembeng Putik, Kecamatan Wanasaba, Kabupaten Lombok Timur. Kamis (22/01/2026).
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa menghimbau kepada masyarakat yang rumahnya berada dibawah tebing agar selalu waspada terhadap potensi bahaya pohon tumbang dan tanah longsor, terutama dimusim hujan. Ia juga mengingatkan agar anak-anak tidak bermain dibawah tebing guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Selain itu, Babinsa menyampaikan kepada masyarakat agar proaktif saling mengingatkan, baik kepada tetangga maupun pendatang, untuk tidak mandi disungai yang rawan banjir, terlebih saat curah hujan tinggi seperti saat ini.
Babinsa juga menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama mewujudkan lingkungan yang bersih dan nyaman dengan cara tidak membuang sampah sembarangan serta membersihkan saluran air yang tersumbat, sebagai upaya pencegahan banjir dan penyakit.
Melalui kegiatan Komsos ini, Babinsa berharap terjalin komunikasi yang baik antara TNI dan masyarakat serta meningkatnya kesadaran warga dalam menjaga keselamatan dan kebersihan lingkungan diwilayah Desa Tembeng Putik,”tutupnya.
(Orik / 002)






