LCN – Dompu Senin(19/1/2026) Marsheling Area Mako Brigif TP Calabi kembali menjadi pusat kegiatan pembangunan internal satuan Denma Brigif TP/31/PS bersama Batih Denma memimpin langsung proses pembuatan lapangan voli baru sebagai sarana olahraga bagi prajurit.
Kegiatan yang berlangsung pada pagi hari tersebut diawali dengan apel pengecekan personel, kemudian dilanjutkan dengan pengarahan teknis sebelum alat berat ekskavator mulai dioperasikan.
Dalam kesempatan tersebut, Dandema Brigif TP/31/PS Kapten Inf Hidayat, menegaskan bahwa pembangunan fasilitas olahraga ini merupakan bagian dari upaya satuan untuk meningkatkan kualitas pembinaan fisik serta memperkuat jiwa korsa antar prajurit.
Dengan adanya lapangan voli yang lebih representatif, diharapkan kegiatan olahraga rutin dapat berjalan lebih efektif dan nyaman. “Fasilitas yang baik akan mendukung prestasi dan semangat prajurit. Karena itu, kita kerjakan secara serius dan tepat sasaran,”Hidayat
Batih Denma turut memastikan proses pengerjaan berjalan aman dan tertib.
Ia memberikan arahan kepada operator alat berat mengenai titik-titik yang harus diratakan, kedalaman galian, serta penataan tanah agar terbentuk dasar lapangan yang sesuai standar.
Para prajurit Denma Brigif TP/31/PS juga terlibat aktif membantu pengukuran, pembersihan area, dan penataan material pendukung.
Dengan turunnya pimpinan langsung ke lapangan, kegiatan ini berjalan cepat dan terkoordinasi.
Kehadiran ekskavator mempercepat proses pengerjaan sehingga dalam waktu singkat bentuk dasar lapangan mulai terlihat. Pembangunan ini tidak hanya menambah fasilitas fisik satuan, tetapi juga menunjukkan semangat gotong royong, kekompakan, serta komitmen Denma Brigif TP/31/PS untuk terus menciptakan lingkungan kerja dan pembinaan yang lebih baik.
Prajurit berharap lapangan voli ini nantinya dapat digunakan untuk latihan harian, pertandingan internal, serta berbagai kegiatan peningkatan kebugaran jasmani guna mendukung tugas pokok satuan,”tandasnya.
(Orik / 002)






