LCN – Lombok Tengah, – NTB, Ditengah gema perayaan Hari Bhakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas) Ke-1 yang serentak digelar diseluruh Indonesia, Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Lombok Tengah justru memilih fokus pada aksi nyata, Jumat 14 November 2025.
LPKA Lombok Tengah sukses menarik perhatian publik dengan menggelar pemeriksaan kesehatan gratis massal dan penyaluran Bantuan Sosial (Baksos) mendesak kepada ratusan masyarakat kurang mampu diwilayah sekitar.
Saat banyak unit Kemenimipas lain berpartisipasi dalam kick-off dan seremonial, LPKA Lombok Tengah menjadi contoh nyata peringatan hari jadi, yaitu tentang kontribusi langsung kepada masyarakat.
Kepala LPKA Lombok Tengah, Hidayat, menegaskan komitmen ini, “Kegiatan ini adalah wujud nyata dari semboyan pengabdian kami. Pemasyarakatan bukan hanya tentang pembinaan, tetapi juga tentang memberikan manfaat dan kepedulian tulus kepada masyarakat disekitar kita. Kami harap kegiatan ini dapat terus menjadi program berkelanjutan.”
Aksi cepat tanggap ini, yang melibatkan tim medis profesional dan dukungan logistik yang masif, menunjukkan wajah baru Pemasyarakatan yang lebih humanis dan merangkul, sejalan dengan semangat kolaborasi ditahun pertama Kemenimipas. Ratusan warga yang merasakan manfaat langsung pelayanan kesehatan gratis dan bantuan sembako ini menjadi saksi bisu dari semangat Hari Bhakti Kemenimipas yang sesungguhnya,”tandasnya.
(Orik / LCN)






