Home / Berita POLRI / Pesan “Sederhana” Kapolresta Mataram Yang Menggugah, Jadi Sorotan di Tengah Isu Kemewahan Polri

Pesan “Sederhana” Kapolresta Mataram Yang Menggugah, Jadi Sorotan di Tengah Isu Kemewahan Polri

LCN – Mataram, – Ditengah sorotan publik terhadap gaya hidup mewah sebagian oknum, Kapolresta Mataram Polda NTB, Kombes Pol. Hendro Purwoko, S.I.K., M.H., memberikan pesan yang sangat relevan dan menyentuh. Dalam apel pagi yang dihadiri seluruh jajarannya, Senin (22/09/2025), ia tak hanya menekankan pentingnya profesionalisme, tetapi juga menyerukan agar seluruh personel mengadopsi pola hidup sederhana.

​Kapolresta Juga menegaskan profesionalisme saja tidak cukup. Untuk merebut kembali kepercayaan publik, setiap anggota Polri harus menjadi teladan, baik dalam kinerja, sikap, maupun gaya hidup. Ia menyebut Polresta Mataram sebagai “Etalase Polres jajaran Polda NTB”,sebuah analogi kuat yang menyoroti pentingnya menjaga citra institusi.

Pesan ini menjadi angin segar bagi masyarakat yang merindukan sosok polisi yang merakyat dan berintegritas. Kombinasi antara peningkatan kemampuan diri (profesionalisme) dan kesederhanaan hidup yang ia canangkan diharapkan mampu menumbuhkan kembali simpati dan memperkuat kepercayaan publik terhadap institusi Bhayangkara.

Dengan arahan yang jelas ini, Polresta Mataram Polda NTB, berupaya membuktikan pengabdian terbaik kepada masyarakat tidak hanya diukur dari kinerja dilapangan, tetapi juga dari integritas dan kerendahan hati dalam kehidupan sehari-hari,”tandasnya.

(Orik / LCN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *