LCN – Pasuruan – Guna meningkatkan kesejahteraan dan meringankan beban warga Desa binaan, Sertu Suhardi Babinsa Desa Podokoya, Koramil 0819/26 Tosari membantu dalam pembuatan kandang ternak Babi bantuan dari Pemerintah Desa yang diberikan ke warga masyarakat di Dusun Sunogiri Desa Podokoyo Kecamatan Tosari Kabupaten Pasuruan.
Aktivitas tersebut menurut Babinsa salah satu upaya dalam menjaga komunikasi yang sudah terjalin dengan baik diwilayah binaan. Sertu Suhardi tanpa ragu unjuk diri turun langsung turut membantu dalam proses pembuatan kandang ternak milik masyarakat. Kegiatan pembuatan kandang ini juga dimanfaatkan sebagai sarana menjalin silaturahmi dengan warga sekitar.
Sertu Suhardi mengatakan bahwa beternak khususnya Babi sebenarnya sudah menjadi pekerjaan sehari-hari warganya, karena Babi sudah biasa diternak atau dipelihara sejak dulu, akan tetapi sistem pemeliharaannya dibiarkan lepas tanpa dikandangkan. Selasa, 03/12/2024.
“Dalam berternak Babi harus diperhatikan cara perawatan, pemberian pakan yang rutin, hingga kebersihan kandang yang harus selalu terjaga kebersihannya serta pemberian obat obatan untuk kesehatan agar terhindar dari berbagai jenis penyakit,”ucap Sertu Suhardi.
Sementara itu, Bapak Febri selaku Kasun Sunogiri mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang sudah berkenan singgah serta membantu dan memberikan arahan positif kepada peternak Babi untuk memajukan dan peningkatan perekonomian warga,”pungkasnya.
(Orik / LCN)
.