Buka Lomba Presean, Pj Gubernur NTB Serukan Sosialisasi Budaya Leluhur

Buka Lomba Presean, Pj Gubernur NTB Serukan Sosialisasi Budaya Leluhur

LCN – Mataram – Penjabat Gubernur NTB Hassanudin secara resmi membuka perlombaan peresean dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-66 Nusa Tenggara Barat, bertempat di Gelanggang Pemuda 06/12/2024. Dalam sambutannya Pj Gubernur Hassanudin menyatakan kegiatan peresean merupakan ajang pelestarian budaya yang sudah turun temurun dijaga kearifannya.

“Tugas kita sebagai warga NTB dapat mensosialisasikan budaya leluhur kita kepada khalayak umum. Selamat bertarung. Junjung sportivitas,“ pesannya.

Kegiatan bertajuk “Belage Pepadu Angoh” itu rencananya dilaksanakan selama dua hari (6-7) Desember, melibatkan delapan pepadu terkemuka di Pulau Lombok seperti Ken Arok, Cikararat, Rambo, Kamandaka, Kelabang Geni, Kebo Ireng Demung Wire serta Putra Mandalika. Ayo beramai-ramai menyaksikan adu tanding peresean, sebagai bentuk apresiasi olahraga tradisional dan pelestarian tradisi budaya,”tutupnya.

 

(Orik / LCN)

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *