TimCyber— Seruyan-Komandan Koramil 1015-12/Seruyan Tengah Letda Cba Muhidin hadiri Musyawarah Desa dan Sosialisasi Kewaspadaan Dini serta Deteksi Dini Menjelang Pemilihan Gubernur dan Pemilihan Bupati Serentak Tahun 2024, di BPD desa Ayawan,Kec.Seruyan Tengah,Kab.Seruyan,Senin(02/09)
Kegiatan tersebut di hadiri,Camat Seruyan Tengah,Danramil 1015-12/Seruyan Tengah,Pj.Kades Ayawan,Ketua BPD desa Ayawan,ketua RT se Desa Ayawan serta tamu undangan lainnya
Danramil 1015-12/Seruyan Tengah Letda Cba Kuhidin mengatakan Kegiatan tersebut dimaksudkan untuk mengetahui perkembangan situasi Geopolitik didaerah dan bisa meminimalisir adanya konflik menjelang pilkada serentak tahun 2024.
Selain itu kegiatan ini merupakan upaya mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas jelang pemilihan Gubernur dan Bupati 2024 dengan menghimbau masyarakat agar tidak mudah terprovokasi oleh berita hoax yang mungkin muncul selama kampanye. Jangan jadikan perbedaan tersebut menjadi sumber perpecahan diantara masyarakat baik sebelum, dan setelah pemilu tetaplah menjaga kerukunan serta persatuan dan kesatuan demi suksesnya pemilihan Gubernur dan Bupati Serentak Tahun 2024.
( R–LCN )