Kodim 1606/Mataram Gelar Latihan Menembak, Tingkatkan Kesiapan Prajurit Hadapi Tantangan Operasional

Kodim 1606/Mataram Gelar Latihan Menembak, Tingkatkan Kesiapan Prajurit Hadapi Tantangan Operasional

TimCyber— Mataram, NTB – Dalam upaya meningkatkan kemampuan tempur dan kesiapan prajurit, Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram menggelar latihan menembak senapan laras panjang dan pistol pada Triwulan III Tahun 2024. Latihan ini berlangsung di Lapangan Tembak Trisula Yonif 742/Satya Wira Yudha, Kelurahan Sapta Marga, Kecamatan Cakranegara, Kota Mataram, Kamis (12/9/2024).

Perwira Seksi Personel Kodim 1606/Mataram, Mayor Inf Turmuzi, yang bertindak sebagai Komandan Latihan (Danlat), menjelaskan bahwa latihan ini merupakan bagian penting dari program pembinaan kemampuan prajurit. “Kami ingin memastikan bahwa setiap prajurit memiliki keterampilan menembak yang handal, karena ini adalah salah satu aspek penting dalam melaksanakan tugas-tugas militer,” ujarnya.

Lebih lanjut, Mayor Inf Turmuzi menyampaikan bahwa latihan ini juga bertujuan menjaga standar operasional dan profesionalisme prajurit dalam menghadapi tantangan di lapangan. “Dengan latihan rutin seperti ini, kami berharap para prajurit lebih siap dan sigap dalam situasi apa pun, demi menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah tugas mereka masing-masing,” tambahnya.

Latihan ini merupakan bagian dari agenda tahunan Kodim 1606/Mataram untuk meningkatkan kesiapan tempur prajurit. “Dengan adanya evaluasi, diharapkan setiap prajurit dapat terus berkembang dan meningkatkan kemampuannya,” tutur Komandan Kodim (Dandim) 1606/Mataram, Kolonel Arm Muh. Saifudin Khoiruzzamani, S.Sos., M.Han.

Dandim 1606/Mataram, yang turut dalam lahitan tersbut menambahkan, “Latihan menembak ini bukan hanya tentang mempertahankan kemampuan, tetapi juga sebagai langkah preventif dalam menjaga profesionalitas prajurit di medan tugas. Kodim 1606/Mataram berkomitmen untuk terus mengadakan latihan berkala guna mendukung kesiapan operasional para prajurit demi menjaga stabilitas dan keamanan wilayah Mataram serta sekitarnya,” Tegas Kolonel Arm Muh. Saifudin Khoiruzzamani, S.Sos., M.Han.

 

(Pendim 1606)

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *