Idul Adha di Mataram Berjalan Aman: Kapolresta Apresiasi Kinerja Anggota

Idul Adha di Mataram Berjalan Aman: Kapolresta Apresiasi Kinerja Anggota

LCN – Mataram, Perayaan Hari Raya Idul Adha 1446 H/2025 di Kota Mataram berlangsung aman dan lancar berkat kesiapsiagaan jajaran Polresta Mataram dan Polsek diwilayah hukumnya. Kapolresta Mataram Polda NTB, AKBP Hendro Purwoko, S.I.K., MH., menyampaikan apresiasi tinggi atas kinerja anggotanya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) sepanjang rangkaian kegiatan penting ini. Apresiasi tersebut disampaikan Kapolresta dalam acara silaturahmi Idul Adha, Jumat (06/06/2025).

“Saya, atas nama pimpinan Polresta Mataram, mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1446 H kepada seluruh masyarakat Kota Mataram. Saya juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh personel Polresta dan Polsek jajaran atas kerja keras mereka yang telah menciptakan suasana aman, nyaman dan kondusif selama rangkaian kegiatan Idul Adha,”ujarnya.

Pengamanan menyeluruh tanpa gangguan berarti, dari pawai takbiran yang meriah, pelaksanaan salat Idul Adha, hingga prosesi penyembelihan hewan kurban, seluruh tahapan perayaan berjalan maksimal tanpa adanya gangguan Kamtibmas yang berarti. Kapolresta menegaskan hingga Sabtu sore, tidak ada laporan mengenai insiden keamanan yang signifikan ditengah masyarakat.

“Hingga saat ini, situasi Kamtibmas terpantau aman. Tidak ada informasi terkait gangguan yang kami terima. Ini berkat komitmen dan dedikasi seluruh anggota yang menjalankan pengamanan secara intensif,”lanjutnya.

Pengamanan dilakukan secara ‘all out’ oleh personel Polresta dan Polsek, bersinergi dengan unsur TNI dan perangkat daerah. Fokus pengamanan tidak hanya pada lokasi keramaian dan tempat ibadah, tetapi juga di lokasi penyembelihan hewan kurban. Hal ini memastikan masyarakat dapat melaksanakan ibadah dengan rasa aman dan tenang.

Komitmen Pelayanan dan Penegakan Hukum, Hendro Purwoko juga menekankan Polresta Mataram akan terus berkomitmen untuk menghadirkan rasa aman bagi masyarakat disetiap momentum penting, termasuk perayaan keagamaan. “Kami ingin memastikan bahwa masyarakat dapat beribadah dan merayakan Idul Adha dengan penuh suka cita dan ketenangan. Pengamanan yang optimal adalah bentuk pelayanan kami kepada masyarakat, “pungkasnya.

Meskipun demikian, Kapolresta mengimbau seluruh jajaran untuk tetap bekerja profesional dalam menangani berbagai kasus yang muncul ditengah masyarakat. Penindakan hukum terhadap aktivitas tindak pidana akan terus dilakukan dalam rangka memberikan rasa keadilan kepada masyarakat. Hal ini menunjukkan komitmen Polresta Mataram untuk tidak hanya menjaga keamanan acara besar, tetapi juga memastikan penegakan hukum yang berkesinambungan demi keadilan bagi seluruh warga,”tandasnya.

 

(Orik / LCN)

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *