TimCyber— BANJARBARU -Menyambut datangnya bulan suci Ramadan tahun ini ,jajaran TNI personil dari Koramil 1006 -07/Bjb bersinergi dengan aparat Kelurahan dan Masyarakat Bangkal, dalam kegiatan karya bakti membersihkan lingkungan desa Bangkal Kecamatan Cempaka Banjarbaru.Jumat (28/2/2025) Pagi
Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat agar warga dapat menjalankan ibadah dengan nyaman.
Mustafa, staf Kelurahan Bangkal, mengapresiasi partisipasi seluruh pihak dalam kegiatan ini. “Karya bakti dirangkai Gotong Royong ini adalah bentuk kebersamaan dan kepedulian kita terhadap lingkungan.
Dengan lingkungan yang bersih, diharapkan warga lebih nyaman dalam menyambut Ramadan. Kami sangat berterima kasih atas keterlibatan TNI dan masyarakat dalam kegiatan ini,” ujarnya.
Sementara itu, Bintara Tinggi Urusan Dalam (Batuud) Koramil – 07/Bjb Peltu Andreas Maria Supardjo menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kebersamaan TNI dengan rakyat.
“Kami dari Koramil -07/Bjb selalu siap mendukung kegiatan positif di masyarakat, terutama dalam menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan.
Ramadan adalah bulan suci, dan kita ingin menyambutnya dengan kondisi lingkungan yang bersih serta asri,” katanya.
Kegiatan karya bakti ini mencakup pembersihan pekarangan, pemangkasan tanaman liar, hingga pengangkutan sampah yang berpotensi menjadi sarang penyakit. Warga setempat terlihat antusias dan bergotong royong dalam aksi bersih-bersih ini.
Dengan semangat kebersamaan antara TNI, aparat desa, dan masyarakat, diharapkan kegiatan serupa dapat terus dilakukan secara rutin demi terciptanya lingkungan yang sehat dan nyaman.” Ujarnya
( R–LCN )