LCN – Lombok Timur – NTB, Pemerintah Kabupaten Lombok Timur kembali menunjukkan komitmennya dalam membantu masyarakat melalui program pembagian sembako yang berlangsung di Kecamatan Montong Gading. Kegiatan yang merupakan bagian dari upaya percepatan pembangunan sosial ini mendapat sambutan hangat dari warga, Jumat (11/04/2025).
“Camat Montong Gading, H. Swardi, S.Sos., M.AP., menyampaikan bahwa proses distribusi sembako berjalan dengan tertib dan aman. Ia mengapresiasi kerja sama semua pihak yang telah memastikan kelancaran kegiatan tersebut.
“Alhamdulillah, kegiatan pembagian sembako dari Bapak Bupati Lombok Timur berjalan lancar, aman, dan kondusif. Warga sangat antusias dan tertib dalam menerima bantuan,”ujar H. Swardi.
Ia juga menambahkan bahwa bantuan tersebut sangat membantu masyarakat, terutama dalam situasi ekonomi yang masih cukup menantang. Pemerintah kecamatan bersama aparat desa turut mengawal jalannya kegiatan untuk memastikan bantuan tepat sasaran.
Program pembagian sembako ini merupakan bagian dari langkah strategis Bupati H. Haerul Warisin dalam mempercepat pembangunan dan memperkuat jaring pengaman sosial ditengah masyarakat,”pungkasnya.
(Orik / LCN)