Dandim Kubar Sambut Kedatangan 36 Personil Komcad

Dandim Kubar Sambut Kedatangan 36 Personil Komcad

LCN – Sendawar – Dandim 0912/Kubar Letkol Czi Eko Handoyo menyambut dengan hangat kedatangan Personel Komponen Cadangan (Komcad) yang baru selesai menyelesaikan pendidikan dan pelatihan. Acara penyambutan berlangsung di Makodim 0912/Kubar Jalan Gajah Mada Kelurahan Barong Tongkok Kecamatan Barong Tongkok Kabupaten Kubar, Senin 25/11/2024.

Sebanyak 36 Personel Komcad menerima penyambutan yang dipimpin langsung Dandim 0912/Kubar Letkol Czi Eko Handoyo yang di dampingi Perwira staf dan diikuti oleh anggota Kodim 0912/Kubar.

Dalam sambutannya Dandim 0912/Kubar Letkol Czi Eko Handoyo mengucapkan selamat datang kembali pada para peserta komcad yang telah berhasil menyelesaikan pendidikan dengan penuh semangat dan kedisiplinan.

“komponen cadangan bukan hanya simbol melainkan juga bagian penting dari upaya dalam memperkuat pertahanan negara di mana tugas dan tanggung jawab yang saudara emban adalah amanah yang harus dijalankan dengan penuh dedikasi loyalitas dan keikhlasan,”ungkap Dandim.

Selanjutnya, Sebagai bagian dari sistem pertahanan negara kalian harus senantiasa siap untuk mendukung TNI dalam menjaga kedaulatan dan keutuhan wilayah negara kesatuan Republik Indonesia,”ujarnya.

Lebih lanjut, Dandim 0912/Kubar mengingatkan agar seluruh Personel TNI Komcad menjalankan dan menerapkan ilmu dan kemampuan untuk dapat terwujudnya kedisiplinan mental dan fisik, pola pikir, serta pola tindak baik di lingkungan kerja maupun dalam kehidupan bermasyarakat, “pungkasnya.

 

(Orik / LCN)

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *